Translate

Senin, 21 April 2014

(Bab 12) POKOK ANGGUR YANG BENAR

12

POKOK ANGGUR YANG BENAR
Yohanes 15:1-8

(1)  "Akulah pokok anggur yang benar dan Bapa-Kulah pengusahanya.
(2)  Setiap ranting pada-Ku yang tidak berbuah, dipotong-Nya dan setiap ranting yang berbuah, dibersihkan-Nya, supaya ia lebih banyak berbuah.
(3)  Kamu memang sudah bersih karena firman yang telah Kukatakan kepadamu.

Yang berbuah, dibersihkan-Nya, supaya kita lebih banyak berbuah. Dengan apa Ia membersihkannya ? dengan: Firman yang telah Dia katakan. Firman = air. Air untuk memandikan, membersihkan, menyucikan.

(4)  Tinggallah di dalam Aku dan Aku di dalam kamu. Sama seperti ranting tidak dapat berbuah dari dirinya sendiri, kalau ia tidak tinggal pada pokok anggur, demikian juga kamu tidak berbuah, jikalau kamu tidak tinggal di dalam Aku.

Jika kita tidak tinggal didalam-Nya kita tidak dapat berbuah.

(5)  Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa.


Jika kita tinggal di dalam-Nya, Dia tinggal di dalam kita, dan kita dapat berbuah banyak.
Jika kita tidak tinggal didalam-Nya kita tidak dapat berbuat apa- apa.

(6)  Barangsiapa tidak tinggal di dalam Aku, ia dibuang ke luar seperti ranting dan menjadi kering, kemudian dikumpulkan orang dan dicampakkan ke dalam api lalu dibakar.

Jika kita tidak tinggal didalam-Nya kita dibuang keluar, kemudian dikumpulkan orang (iblis) dan dicampakkan ke dalam api ( neraka) lalu dibakar (disiksa).

(7)  Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya.

Jika kita tinggal di dalam Yesus Kristus dan firman-Nya tertanam di dalam hati kita, apa saja yang kita minta dan doakan, kita  akan menerimanya.

(8)  Dalam hal inilah Bapa-Ku dipermuliakan, yaitu jika kamu berbuah banyak dan dengan demikian kamu adalah murid-murid-Ku."

Jika kita berbuah banyak berarti kita adalah murid-murid Yesus. Dalam hal inilah Allah Bapa, Tuhan kita dipermuliakan.


Kamu memang sudah bersih
karena firman yang telah
Kukatakan kepadamu

Tinggallah di dalam Aku
dan
Aku di dalam kamu


FIRMAN YESUS YANG MENGHAKIMI
Yohanes 12: 44-50

Ø Barangsiapa percaya kepada-Ku,
(44) Tetapi Yesus berseru kata-Nya: "Barangsiapa percaya kepada-Ku, ia bukan percaya kepada-Ku, tetapi kepada Dia, yang telah mengutus Aku;
Ø dan barangsiapa melihat Aku,
(45) dan barangsiapa melihat Aku, ia melihat Dia, yang telah mengutus Aku.
Ø jangan tinggal di dalam kegelapan.
(46) Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan.
Ø Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku,
(47) Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku, tetapi tidak melakukannya, Aku tidak menjadi hakimnya, sebab Aku datang bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya.
Ø yaitu firman yang telah Kukatakan,
(48) Barangsiapa menolak Aku, dan tidak menerima perkataan-Ku, ia sudah ada hakimnya, yaitu firman yang telah Kukatakan, itulah yang akan menjadi hakimnya pada akhir zaman.
Ø dan Aku sampaikan.
(49) Sebab Aku berkata-kata bukan dari diri-Ku sendiri, tetapi Bapa, yang mengutus Aku, Dialah yang memerintahkan Aku untuk mengatakan apa yang harus Aku katakan dan Aku sampaikan.
Ø itu adalah hidup yang kekal.
(50) Dan Aku tahu, bahwa perintah-Nya itu adalah hidup yang kekal. Jadi apa yang Aku katakan, Aku menyampaikannya sebagaimana yang difirmankan oleh Bapa kepada-Ku."

Mari kita gabungkan kutipan kalimat yang dikatakan Yesus, 
dalam Yohanes 12: 44-50. 
Dan lihat keajaiban perkataan-Nya.

Ø Barangsiapa percaya kepada-Ku,
Ø dan barangsiapa melihat Aku,
Ø jangan tinggal di dalam kegelapan.
Ø Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku,
Ø yaitu firman yang telah Kukatakan,
Ø dan Aku sampaikan.
Ø Itu adalah hidup yang kekal.

Barangsiapa percaya kepada-Ku,dan barangsiapa melihat Aku, jangan tinggal di dalam kegelapan. Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku, yaitu firman yang telah Kukatakan, dan Aku sampaikan. Itu adalah hidup yang kekal.
  


Firman yang telah Kukatakan, 
itulah yang akan menjadi hakimnya pada
akhir zaman.
Dan Aku tahu, bahwa perintah-Nya
itu adalah
hidup yang kekal.

Sabtu, 19 April 2014

(Bab 11) RUPA-RUPA KARUNIA, TETAPI SATU ROH

11

RUPA-RUPA KARUNIA, TETAPI SATU ROH
1 Korintus 12:1-11


(1)  Sekarang tentang karunia-karunia Roh. Aku mau, saudara-saudara, supaya kamu mengetahui kebenarannya. 
(2)  Kamu tahu, bahwa pada waktu kamu masih belum mengenal Allah, kamu tanpa berpikir ditarik kepada berhala-berhala yang bisu.
(3)  Karena itu aku mau meyakinkan kamu, bahwa tidak ada seorang pun yang berkata-kata oleh Roh Allah, dapat berkata: "Terkutuklah Yesus!" dan tidak ada seorang pun, yang dapat mengaku: "Yesus adalah Tuhan", selain oleh Roh Kudus. 
(4)  Ada rupa-rupa karunia, tetapi satu Roh. 
(5)  Dan ada rupa-rupa pelayanan, tetapi satu Tuhan. 
(6)  Dan ada berbagai-bagai perbuatan ajaib, tetapi Allah adalah satu yang mengerjakan semuanya dalam semua orang.
(7)  Tetapi kepada tiap-tiap orang dikaruniakan penyataan Roh untuk kepentingan bersama. 
(8)  Sebab kepada yang seorang Roh memberikan karunia untuk berkata-kata dengan hikmat, dan kepada yang lain Roh yang sama memberikan karunia berkata-kata dengan pengetahuan.
(9)  Kepada yang seorang Roh yang sama memberikan iman, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menyembuhkan. 
(10)  Kepada yang seorang Roh memberikan kuasa untuk mengadakan mujizat, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk bernubuat, dan kepada yang lain lagi Ia memberikan karunia untuk membedakan bermacam-macam roh. Kepada yang seorang Ia memberikan karunia untuk berkata-kata dengan bahasa roh, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menafsirkan bahasa roh itu.
(11)  Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendaki-Nya.
Mari kita urai: 1 Korintus 12:4-11


ADA RUPA-RUPA KARUNIA, TETAPI SATU ROH

Ada rupa-rupa karunia, tetapi satu Roh.
Dan ada rupa-rupa pelayanan, tetapi satu Tuhan. 
Dan ada berbagai-bagai perbuatan ajaib, 
tetapi Allah adalah satu yang mengerjakan semuanya
dalam semua orang.
Tetapi kepada tiap-tiap orang dikaruniakan
penyataan Roh untuk kepentingan bersama.

Sebab kepada yang seorang Roh memberikan 
(1)  KARUNIA
untuk berkata-kata dengan HIKMAT.
(2)  KARUNIA
berkata-kata dengan  PENGETAHUAN.
(3)  ROH
yang sama memberikan IMAN.
(4)  KARUNIA
untuk MENYEMBUHKAN.
(5)  ROH
memberikan KUASA untuk mengadakan MUJIZAT.
(6)  KARUNIA
untuk BERNUBUAT.
(7)  KARUNIA
untuk MEMBEDAKAN MACAM-MACAM ROH.
(8)  KARUNIA untuk berkata-kata dengan  BAHASA ROH.
(9)  KARUNIA
untuk MENAFSIRKAN BAHASA ROH.

Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh
yang satu dan yang sama,
yang memberikan karunia
kepada tiap-tiap orang secara khusus,
seperti yang dikehendaki-Nya.

50
 

HIDUP MENURUT DAGING ATAU ROH
Galatia 5:16-26
Maksudku ialah:
hiduplah oleh Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging.  Sebab keinginan daging berlawanan dengan keinginan Roh dan keinginan Roh berlawanan dengan keinginan daging — karena keduanya bertentangan — sehingga kamu setiap kali tidak melakukan apa yang kamu kehendaki. Akan tetapi jikalau kamu memberi dirimu dipimpin oleh Roh, maka kamu tidak hidup di bawah hukum Taurat. 
PERBUATAN DAGING
Galatia 5:19-21

                                     Perbuatan daging telah nyata, yaitu:
(1)  percabulan,
(2)  kecemaran,
(3)  hawa nafsu,
(4)  penyembahan berhala,
(5)  sihir,
(6)  perseteruan,
(7)  perselisihan,
(8)  iri hati,
(9)  amarah,
(10)  kepentingan diri sendiri,
(11)  percideraan,
(12)  roh pemecah,
(13)  kedengkian,
(14)  kemabukan,
(15)  pesta pora dan sebagainya
.

Terhadap semuanya itu kuperingatkan kamu — 
seperti yang telah kubuat dahulu —
 bahwa barangsiapa melakukan hal-hal yang demikian,
ia tidak akan mendapat bagian dalam
Kerajaan Allah.


Akan tetapi jikalau kamu 
memberi dirimu dipimpin oleh Roh, 
maka kamu tidak hidup
di bawah hukum Taurat
BUAH ROH
Galatia 5:22-26

                        Tetapi buah Roh ialah:
(1)  KASIH,
(2)  SUKACITA,
(3)  DAMAI SEJAHTERA,
(4)  KESABARAN,
(5)  KEMURAHAN,
(6)  KEBAIKAN,
(7)  KESETIAAN,
(8)  KELEMAHLEMBUTAN,
(9)  PENGUASAAN DIRI.

Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu. Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya. Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh, dan janganlah kita gila hormat, janganlah kita saling menantang dan saling mendengki. 


Apakah Anda ingin berbuah banyak ?.
 Mari kita simak dan pelajari apa yang di katakan
oleh Yesus Kristus kepada kita dalam,
Yohanes 15:1-8 di bab berikut: